
Pada Olimpiade Vokasi Indonesia
yang diselenggarakan oleh FPTVI (Forum Pendidikan Tinggi Vokasi Indonesia) yang
dilaksanakan pada 18 juli 2024 Di Universitas Hassanudin Makassar. Tim Tides
Turner dari Program Studi Manajemen Bisnis Politeknik Perkapalan Negeri
Surabaya berhasil meraih juara 1 pada kategori lomba Maritime Tourisme
Planning.
Lomba ini merupakan bagian dari
kategori inovasi teknologi, di mana peserta diminta untuk membuat analisis dan
perencanaan pengembangan pariwisata maritim. Tim Tides Turner dari Mahasiswa
Manajemen Bisnis Angkatan 22 yang beranggotakan Zaki Raihansyah, Dimas Choirul
Muttaqin, dan Alvin Athif Dwiki Nugroho. berhasil mengalahkan tim-tim lain dari
berbagai perguruan tinggi vokasi lainnya
Dalam perlombaan, tim Tides
Turner mempresentasikan hasil analisis penelitian mereka untuk pemulihan
destinasi wisata Pulau Bawean berdasarkan potensi keunikan yang dimiliki. Mereka
menyajikan analisis dan rencana pengembangan pariwisata dalam bentuk poster
infografis yang inovatif.
Prestasi ini tentu menjadi
kebanggaan bagi Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya. Selain mendapatkan piala
juara, tim Tides Turner juga berhak atas hadiah uang tunai senilai Rp 3 juta.
Pencapaian ini tidak lepas dari bimbingan dosen pembimbing, Ir. Arie Indartono,
M.MT.
Keberhasilan tim Tides Turner
dalam Olimpiade Vokasi Indonesia menunjukkan kemampuan mahasiswa vokasi
Indonesia dalam berinovasi dan berkompetisi di level nasional. Prestasi ini
diharapkan dapat memotivasi mahasiswa lain untuk terus mengembangkan kreativitas
dan kompetensi mereka di bidang maritim dan pariwisata.